Penanggung Jawab Usaha Nubuwwah

Usaha Nubuwwah merupakan usaha para nabi dalam mengajak ummat mengenal rabb semesta Alam dan taat pada segala perintahnya dan menjauhi larangannya, Namun Para Nabi juga mahluk bernyawa keturunan Adam A.S. yang Juga di Matikan Oleh Allah SWT. lalu Setelah Mereka kembali keridhaan ALLAH SWT, Siapakah yang bertanggung Jawab melanjutkan Usaha Mereka ?

Tanggung Jawab Dakwah illallah, Bukan Hanya Terletak dipundak ustadz, Ulama, dan Ahli-ahli Mimbar, Mengajak Ummat Untuk Taat Kepada Allah Adalah Tanggung Jawab Kita Semua yang mengakui lailahaillallah-muhammadurrasulullah, Jangan Tunggu Sampai Menghafal Ratusan Ayat dan Hadist, Tapi Sampaikanlah Walau Satu Ayat. dan jangan simpan Ilmumu dalam kitab-kitabmu atau hanya dalam memory diotakmu, tapi amalkanlah !!!

Kita Sering Melihat dan Mendengar betapa banyak orang yang menentang usaha dakwah, menganggap mereka salah, mencari kejelekan, namun mereka tidak mengajarkan kebenaran dan membantu pembenaran atas kesalahan yang para pekerja dakwah lakukan. Ironisnya orang-orang tersebut merupakan orang-orang yang mengaku dirinya Islam dan Ummat rasulullah. Jika dakwah ditentang dan terhenti. Maka Ummat Islam Akan Punah, seperti sebuah bibit tanaman langka yang tidak dikembang biakkan.

Mari berfikir..... Bagaimana Mengajak Saudara-saudara kita, orang-orang yang ada dirumah kita, untuk taat pada Allah, dengan mengkaji kitab, Insya Allah Kita Akan Mendapatkan Pengetahuan, tapi hanya dengan mengamalkannyalah kita akan mendapatkan kefahaman. Semoga Kita Bukan Termasuk penetang dakwah seperti para kaum kafir dan musyrikin di Jaman Nabi Muhammad dan Para Sahabat radiallahu anhum.

0 comments:

Post a Comment

10 Artikel Terpopuler di BLOG Nandar